Percaya Ga Percaya Kalau Hal-Hal Ini Dahulu Pernah Dilegalkan?
Norma dan hukum dalam masyarakat akan berubah seiring dengan perjalanan waktu, nilai-nilai yang dipercaya oleh kakek dan nenek kita misalnya, mungkin bagi kita hal tersebut sudah ketinggalan jaman, dan nilai-nilai kebaikan yang kita anut juga mungkin oleh kakek dan nenek kita dianggap "kebablasan". Peraturan yang berlaku di jaman dahulu kala juga ketika ditelaah oleh manusia jaman sekarang akan terlihat ketinggalan, bahkan cenderung bar-bar, seperti misalnya legalitas akan perbudakan.
Berikut adalah
daftar peraturan yang melegalkan beberapa hal yang mungkin sekarang dianggap
aneh bahkan tidak manusiawi:
1. Anjuran merokok oleh dokter untuk wanita hamil
![]() |
| Wanita hami merokok |
Sudah bukan rahasia lagi bahwa merokok itu dapat membahayakan janin dan kandungin ibu hamil, tapi tahukah kalian jika dulu di Amerika Serikat, dokter banyak yang menyarankan ibu hamil untuk merokok? Anjuran ini diberikan karena rokok memiliki efek laksative, yaitu efek yang bisa memperlancar BAB seseorang sehingga bisa membantu masalah konstipasi pada ibu hamil. Selain itu efek menenangkan dari merokok juga menjadi salah satu alasan banyak dokter menyarankan ibu hamil untuk merokok.
2. Kokain untuk obat dan minuman
![]() |
| Kokain untuk obat dan minuman |
Kokain adalah
salah satu narkotik yang berbahaya bagi tubuh kita. Tapi ternyata sekitar 100
tahunan yang lalu kokain banyak digunakan sebagai salah satu bahan dari
obat-obatan yang dijual secara legal lho. Bahkan orang pertama yang tercatat
sebagai pecandu kokain adalah seorang dokter lho. Coca-Cola, salah satu minuman
yang paling populer di dunia, diketahui menggunakan kokain sebagai salah satu
bahan campuran untuk pembuatannya pada awal kemunculannya.
3. Mengirimkan anak melalui pos
![]() |
| Mengirimkan anak melalui pos |
Jujur ane juga
shock ketika mendengar akan hal ini. Ternyata pada awal abad ke-20, mengirimkan
anak melalui pos itu hal yang lumrah dan dilegalkan. Diketahui biaya untuk
mengirimkan bayi yang memiliki berat yang sebanding dengan parsel biasa adalah
sekitar 15 sen, atau kalau dirupiahkan sekarang adalah sekitar 2000 rupiah.
Tentunya 15 sen dahulu dan sekarang nilainya jauh berbeda ya gengs, ingat akan
adanya inflasi.
4. Pengobatan menggunakan lintah
![]() |
| Pengobatan menggunakan lintah |
Okay, mungkin
kalau yang satu ini sampai saat ini masih ada ya. Tapi tahukah kalau dahulu
kala pengobatan menggunakan lintah sangat populer hingga keberlangsungan
spesies lintah hampir terancam? Karena penggunaannya yang sangat populer,
peternakan lintah pun jadi ramai dan menghasilkan keuntungan yang banyak lho gengs.
5. Radioaktive yang digunakan pada mainan hingga minuman
![]() |
| Radioaktive yang digunakan pada mainan hingga minuman |
Pada jaman
dulu, bahan-bahan radioaktive sangat umum digunakan sebagai bahan pembuatan
berbagai barang yang digunakan secara luas oleh masyarakat. Beberapa mainan
yang diperuntukkan untuk anak-anak seperti atomic lab toys dijual bebas di
pasaran. Hal ini karena pada saat itu masyarakat masih menganggap radioaktive
sebagai bahan yang aman. Selain terdapat dalam mainan, bahan radioaktive juga
dijadikan salah satu bahan pembuatan pasta gigi dan bahan kosmetik yang dijual
bebas. Bahkan ada beberapa minuman yang mengandung radioaktive yang dijual
secara bebas dan dipasarkan sebagai minuman sehat. Salah satu korbannya adalah
pegolf Amerika ternama kala itu, Even Byers, yang meminum minuman yang
mengandung radium atas saran dokternya. Setelah meminum lebih dari 1400 botol
minuman tersebut, beliau meninggal dunia dengan beberapa lubang di
tengkoraknya. Serem bener ya gengs.
6. Kebun Manusia
![]() |
| Human Zoo |
Human zoo, ane
sendiri jujur kesusahan untuk mendefinisikan kata yang tepat sebagai
terjemahannya. Tapi intinya dahulu kala, banyak terdapat tempat rekreasi
selayaknya kebun binatang, tapi isinya yang dipertontonkan adalah manusia.
"Kebun Manusia" ini dibuat di beberapa negara di eropa yang diisi
oleh orang-orang asia dan afrika sebagai "pajangan" sebagai bukti
teori evolusi Darwin.
Sumber
https://envisioningtheamericandream.com/2014/01/28/smoking-and-pregnant-just-what-the-doctor-ordered-ptii/
https://news.cnrs.fr/articles/in-the-days-of-human-zoos
https://thoughtcatalog.com/nico-lang/2013/09/11-crazy-things-you-wont-believe-used-to-be-legal/
https://www.kaskus.co.id/thread/59fd8931dad770cd318b4567/percaya-gak-kalau-hal-hal-ini-dahulu-pernah-dilegalkan/







No comments for "Percaya Ga Percaya Kalau Hal-Hal Ini Dahulu Pernah Dilegalkan?"
Post a Comment